“Hah?! Tahu dari mana? Dia ada masalah apa sih?” tanyaku heran.
“Gatau, tadi ada orang nyariin Tina. Tina kan shift malam, ya aku bilang kalau Tina belum masuk. Katanya dia mau nagih utang. 15 juta gitu katanya. Terus katanya baru dari rumah Tina, si Tina nya gak ada.” jelas temanku.
Aku merasa prihatin dengan keadaan Tina. Apa suaminya sekarang sudah dipecat? Kenapa Tina tiba-tiba butuh uang sebanyak itu?
Setahuku Tina bukan orang yang akan meminjam uang kalau darurat. Dia memiliki suami dengan pekerjaan yang sangat layak. Rumahnya pun terbilang bagus dibandingkan kami yang karyawan biasa ini.
Malamnya Tina, masuk shift seperti biasa. Tidak ada yang benar-benar ingin membahas masalah yang Tina hadapi.
Satu hal lain yang berubah selain Tina adalah, Maya. Maya yang biasanya hanya akan antar-jemput Tina, sekarang suka tiba-tiba datang di tengah jam kerja. Lalu mengobrol lama dengan Tina.