Penjual Nasi Goreng dari Karangkates

Lantas kami berjalan mengabaikannya. Tanpa berusaha ambil pusing dengan kejanggalan itu. Barangkali bapak penjual sedang buang air kecil. Atau sedang merokok entah di mana.

Selang beberapa meter, terdengar suara khas yang selalu ditimbulkan dari penjual nasi goreng.

TANG! TANG! TANG!

Suara spatula yang dipukul-pukulkan pada panci penggorengan. Setelah itu disusul dengan suara gas yang bertambah besar.

Ah, bapak penjual nasi goreng itu sudah kembali rupanya. Tentu ia sudah mendapatkan pelanggan yang akan ia berikan sajian terbaiknya.

Kami sudah yakin bahwa kami berjalan cukup jauh dari tempat kami bertemu dengan gerobak nasi goreng itu. Sampai akhirnya kami melihat sebuah titik terang di ujung jalan. Perlahan kami berjalan melewatinya. Awalnya tak ada yang aneh, sampai akhirnya ketika kami melintas di sebelahnya, kami melihat sebuah gerobak kuning dengan aksen hijau, beserta nasi, ayam, dan sawi. Tanpa penjual dan tanpa pelanggan. Entah hanya perasaanku saja atau bagaimana, gerobak itu terlihat sama persis dengan yang kami lihat sebelumnya. Aku menoleh ke arah Aris yang berjalan tepat di belakangku. Ia menatapku, namun tak memberi sinyal adanya kejanggalan. Aku tak melihat Dion bereaksi, jadi aku menganggap tak ada masalah apapun dalam perjalanan kami.

Selang beberapa meter, terdengar lagi bunyi yang sama persis dengan kejadian pertama.

TANG! TANG! TANG! Disusul suara gas yang membesar.

Seketika aku tahu bahwa tak ada yang beres dengan semua ini. Tapi aku masih berusaha berpikir positif. Mengingat, temanku yang lain tampaknya baik-baik saja dengan kejanggalan ini.

Kami terus berjalan, berusaha mengabaikan malam yang tiba-tiba terasa semakin dingin ini. Sampai akhirnya  kami semua serentak terkejut melihat sebuah cahaya kuning kecil lagi di jalan.

 

“Semuanya berhenti!” perintah Candra.

Latest articles

Related articles

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!